Syarat & Ketentuan Produk
Pembayaran dan Piutang Elevate
Produk Pembayaran dan Piutang Elevate yang ditawarkan adalah produk berdasarkan kerja sama antara PT Modalku Sejahtera Makmur (“MSM”) dan didukung oleh PT Nusa Satu Inti Artha (DOKU) (“DOKU”) serta PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (“Acquirer”).
A. Definisi
-
Akun Elevate adalah akun milik Pengguna yang terdapat di dalam Sistem untuk dapat mengakses fitur Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, kartu elevate serta fitur pendukung lainnya serta memuat informasi lainnya termasuk namun tidak terbatas pada informasi komersial, limit transaksi (sebagaimana relevan), biaya-biaya, dan lain-lain sebagaimana dapat diubah dari waktu ke waktu oleh MSM.
-
Kartu Kredit adalah kartu kredit yang dikeluarkan oleh bank penerbit milik Pengguna, yang mana akan digunakan untuk pembayaran melalui Platform Elevate
-
Partner adalah pihak yang bekerja sama dengan MSM, yaitu DOKU dan Acquirer dalam hal penyediaan produk Akun, Pembayaran, dan Piutang Elevate.
-
Pengguna adalah (i) individu; atau (ii) badan usaha termasuk pihak yang ditunjuk dan/atau dikuasakan, dan sebagaimana disetujui MSM, untuk menjadi pihak yang dapat mengakses, menggunakan dan/atau memanfaatkan produk Akun Elevate, Produk Pembayaran dan Piutang Elevate.
-
Syarat dan Ketentuan Ini adalah syarat dan ketentuan elektronik, yang mengikat untuk Pengguna Pembayaran dan Piutang Elevate yang mengatur antara lain hak dan kewajiban, syarat dan ketentuan sehubungan dengan penggunaan serta pemanfaatan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate.
-
Produk Pembayaran dan Piutang Elevate adalah penyediaan fasilitas produk keuangan dengan fitur transfer atau menerima dana dari atau di Akun Elevate kepada rekening tujuan oleh Partner yang bekerja sama dengan PT Modalku Sejahtera Makmur yang dapat digunakan oleh Pengguna Akun Elevate
-
Produk Pembayaran melalui Kartu Kredit adalah penyediaan fasilitas produk keuangan dengan fitur pengiriman dana dari kartu kredit kepada rekening tujuan sesuai ketentuan yang berlaku oleh Partner yang bekerja sama dengan MSM
-
“Platform Elevate” berarti platform elektronik yang tersedia di Google Play, Apple Store atau www.elevateforbusiness.id (atau situs web tambahan atau pengganti, pelengkap dan semacamnya) dimana layanan tersedia, dan termasuk aplikasi seluler yang memungkinkan platform elektronik tersebut dapat diakses dengan fitur Platform Elevate yang bervariasi tergantung jenis, spesifikasi sistem dan konfigurasi perangkat.
-
Tagihan adalah informasi jumlah biaya yang harus dibayarkan oleh Pengguna yang memanfaatkan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate dan atau produk atau fitur lainnya di Platform Elevate.
B. Pengajuan dan Pemberian Produk Akun Elevate
-
Untuk dapat mengajukan Akun Elevate, calon Pengguna harus mengikuti Syarat dan Ketentuan yang terdapat pada landing page termasuk setiap proses yang diterapkan untuk pengenalan calon Pengguna (know your customer or business or ”KYC/KYB”), penilaian, dan verifikasi permohonan pembukaan Akun Elevate.
-
MSM didukung oleh DOKU akan memberikan akses atas Akun Elevate yang akan memberikan kemudahan bagi Pengguna untuk mendapatkan akun virtual dari beberapa bank (diantaranya Bank Mandiri, BRI, Permata, CIMB, Danamon).
-
Proses KYC/KYB, penilaian dan verifikasi permohonan pembukaan Akun Elevate akan dilakukan dalam jangka waktu maksimal 5 hari kerja setelah dokumen dinyatakan lengkap. Bila ada data dan/atau dokumen yang tidak lengkap atau tidak memenuhi kriteria penilaian risiko dari MSM, maka proses KYC/KYB dianggap gagal.
-
Akun Elevate dapat digunakan langsung setelah proses KYC/KYB berhasil dan Pengguna mengunduh Platform Elevate di platform elektronik seperti Google Play dan Apple Store.
C. Pemakaian Produk Pembayaran dan Piutang Elevate
-
Untuk dapat menggunakan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, Pengguna harus memiliki Akun Elevate. Pengguna bisa langsung memakai produk Pembayaran dan Piutang Elevate setelah mengaktifkan Akun.
-
Produk Pembayaran dan Piutang Elevate dapat diakses melalui Platform Elevate. Produk pembayaran memfasilitasi transfer melalui instruksi elektronik dimana Pengguna Akun Elevate dapat melakukan transfer dana dari Akun Elevate kepada rekening tujuan ke sesama Akun Elevate maupun di luar Akun Elevate dan produk piutang memfasilitasi penagihan dana dari konsumen atau supplier atau lainnya dari Pengguna Akun Elevate berupa invoicing, alamat pembayaran, dan sebagainya.
-
Akses Pengguna ke Platform Elevate dibatasi dan juga tunduk pada hukum dan peraturan yang relevan di negara tempat Pengguna berada. Kami tidak akan bertanggung jawab atas biaya, ongkos dan pengeluaran apapun, seperti biaya roaming atau biaya lainnya yang mungkin dikenakan oleh telekomunikasi atau penyedia layanan lainnya sehubungan dengan akses dan penggunaan Platform dan layanan.
-
MSM akan menggunakan upaya yang wajar untuk memastikan bahwa Platform Elevate selalu tersedia. Namun, Platform Elevate tidak akan tersedia selama waktu pemeliharaan dan/atau pembaharuan terjadwal atau darurat. Sebagai tambahan:
-
Layanan tertentu mungkin tersedia hanya dalam jam-jam tertentu, batas waktu akan ditunjukkan di bagian Platform Elevate yang relevan atau sebagaimana diberitahukan kepada Pengguna Elevate; dan
-
Ada keadaan di mana MSM dan/atau Partner terkait mungkin harus (i) mengubah frekuensi dan cara penggunaan layanan dan setiap batas transaksi; dan/atau (ii) menangguhkan layanan tanpa memberi Pengguna Akun Elevate pemberitahuan sebelumnya.
-
MSM dapat mengenalkan bentuk baru atau beda dari layanan otentikasi (sebagai contoh, kata sandi sekali pakai yang bisa saja dikirimkan ke Pengguna melalui email) saat Pengguna ingin mengakses Platform Elevate dan menggunakan layanan. MSM dapat mengganti layanan otentikasi dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada Pengguna.
-
MSM memiliki hak untuk menolak akses Pengguna ke Platform Elevate dan/atau menolak untuk bertindak atas instruksi elektronik apapun tanpa menimbulkan tanggung jawab atas kerugian, klaim, kewajiban, biaya atau pengeluaran yang timbul dari penolakan untuk bertindak jika:
-
Instruksi Elektronik tersebut tidak jelas, tidak lengkap (sebagai contoh, tidak dimasukkannya awalan yang perlu, kode atau pengenal lainnya agar kami dapat mengidentifikasi penerima dana yang dituju) atau tidak konsisten dengan instruksi lainnya yang diberikan ke kami oleh Pengguna.
-
Instruksi elektronik sudah kadaluarsa, menjadi tidak sah karena kegagalan untuk mematuhi ketentuan yang berlaku atau dibatalkan oleh badan pengawas atau badan pemerintahan;
-
Instruksi elektronik tidak dapat diproses karena gangguan apapun di luar kendali wajar kami;
-
Memberikan Pengguna akses ke Platform Elevate, memproses instruksi elektronik tersebut dan/atau menyediakan layanan dapat membuat kami atau afiliasi kami atau Partner terpapar tindakan hukum atau kecaman dari pemerintah, regulator atau lembaga penegak hukum, atau membuat kami tunduk pada peraturan atau persyaratan lisensi;
-
Pengguna dan afiliasinya termasuk dalam catatan hitam atau daftar peringatan merchant yang dikelola oleh badan hukum di Indonesia dan/atau badan hukum internasional lainnya;
-
Pengguna telah gagal untuk mematuhi setiap persyaratan dari Syarat dan Ketentuan ini atau Syarat Partner;
-
Terdapat kecurigaan akses Akun Elevate dilakukan oleh pihak lain atau pihak yang tidak bertanggung jawab dan bukan oleh Pengguna.
-
-
-
MSM didukung oleh DOKU akan memberikan akses atas Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, dimana khusus untuk fitur piutang Platform Elevate memberikan kemudahan bagi pengguna untuk mendapatkan akun virtual dari 6 penyedia (Bank Mandiri, BRI, Permata, CIMB, Danamon, dan DOKU).
-
Setiap pemakaian Produk Pembayaran dan Piutang Elevate dapat dilakukan di Platform Elevate dan MSM akan melakukan verifikasi untuk setiap transaksi dan MSM berhak meminta dokumen tambahan sesuai ketentuan yang ada.
-
Jika Pengguna telah memberikan instruksi elektronik untuk mentransfer dana dari Akun yang error, kami dapat menggunakan upaya dan investigasi atas error tersebut. Instruksi elektronik tidak dapat dibalikan, diubah, dibatalkan atau dicabut jika MSM dan/atau Partner secara wajar menentukan bahwa tidak mungkin untuk memberlakukan pembalikan, perubahan atau pencabutan (penentuan tersebut diambil dengan mempertimbangkan faktor-faktor yang berkaitan dengan Partner atau mitra lain yang terlibat dalam transaksi, jika berlaku).
-
Pengguna setuju bahwa jika dana dikreditkan ke Akun Elevate Pengguna secara tidak sengaja, kami dapat, ketika menyadari kesalahan tersebut, segera memotong dana dari akun Pengguna. Pengguna lebih lanjut setuju bahwa Pengguna tidak memiliki klaim, hak, atau bunga atas dana yang dikreditkan ke akun Pengguna secara tidak sengaja. Kami akan memberitahu Pengguna mengenai kesalahan tersebut dan jumlah yang telah kami potong. Jika Pengguna telah menggunakan atau mentransfer dana dari akun Pengguna, Pengguna harus mengembalikan dana tersebut kepada kami segera setelah kami memberitahu Pengguna tentang kesalahan tersebut.
D. Bunga dan Biaya Lainnya
-
Platform Elevate akan memberitahukan perubahan ketentuan komersial termasuk namun tidak terbatas pada limit akun dan transfer yang diberikan, bunga akun, biaya-biaya yang terkait dengan fasilitas Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, yang informasi atasnya tertera pada Akun dari waktu ke waktu dengan pemberitahuan sebelumnya melalui surat elektronik (e-mail) melalui Akun yang terdaftar pada sistem kami.
-
MSM dan/atau Mitra yang bersangkutan bisa mengenakan biaya untuk layanan (“Biaya”), termasuk namun tidak terbatas pada biaya transaksi untuk setiap transaksi internet atau kartu yang berhasil. Biaya akan diberitahukan kepada Pengguna melalui Platform Elevate, atau dikomunikasikan dengan Pengguna melalui bentuk lain. Biaya bisa saja direvisi dengan pemberitahuan kepada Pengguna.
-
Biaya (dimana berlaku jika ada) akan ditagihkan kepada Pengguna untuk diselesaikan sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan di Platform Elevate, atau dalam Tagihan bulanan. Jika Pengguna tidak melakukan pembayaran pada tanggal jatuh tempo yang relevan, MSM dapat mengenakan biaya dan/atau bunga keterlambatan atas jumlah jatuh tempo dan berhak untuk menangguhkan akses Pengguna ke Platform Elevate atau penggunaan layanan sampai jumlah jatuh tempo dibayar penuh.
-
Jika ada jumlah terutang dari Pengguna kepada Perusahaan yang belum dibayar, Pengguna setuju bahwa jumlah terutang tersebut atas kebijakan MSM dapat diambil dari dana Pengguna yang dipegang dengan atau oleh Partner (baik secara langsung maupun tidak langsung, melalui MSM atau lainnya) dan/atau jumlah atau akun lain yang Pengguna kelola dengan MSM atau Partner lainnya.
-
Kecuali diberitahukan lain kepada Pengguna, biaya tidak termasuk barang dan jasa, pertambahan nilai, penjualan, penggunaan atau pajak atau kewajiban serupa, dan pajak tersebut ditanggung dan dibayarkan oleh Pengguna sebagai tambahan untuk Biaya, kecuali pajak tersebut berdasarkan laba bersih MSM.
E. Mekanisme Pemanfaatan Produk Akun Elevate
-
Pengguna Akun Elevate akan mendapatkan kemudahan akses pembukaan akun virtual DOKU beserta akun virtual bank lainnya (Bank Mandiri, BRI, Permata, CIMB, Danamon)
-
Pengguna dapat melakukan pembayaran dan penerimaan dana melalui transfer antar rekening bank domestik. Dana dapat diterima melalui bank-bank yang tertera di dalam aplikasi. Pengguna dapat melihat dan mengunduh rincian transaksi dalam format CSV dan dapat mengunduh account statement dalam format PDF
-
Akses penerimaan dana melalui akun virtual bertujuan untuk mempermudah Pengguna yang berinteraksi dengan pengirim yang menggunakan bank yang berbeda dengan Pengguna Akun Elevate.
-
Transfer masuk melalui salah satu akun virtual yang tersedia akan terlihat secara langsung pada Akun Elevate. Mengikuti ketentuan batas transfer sesuai jaringan yang berlaku, jangka waktu transfer dapat terjadi secara real-time, sampai dengan H+1 (hari bekerja) sesuai dengan waktu cut-off yang berlaku.
F. Mekanisme Pemanfaatan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate
1. Fitur Pembayaran
-
Pengguna dapat menggunakan fitur pembayaran dengan cara mendaftarkan informasi penerima pembayaran dan memilih penerima tersebut dalam melakukan pembayaran.
-
Pengguna fitur pembayaran dapat memilih untuk menggunakan fitur notifikasi via email kepada penerima agar dapat menerima status pembayaran.
-
Dalam proses memasukan instruksi pembayaran, Pengguna dapat memasukan jumlah yang akan dibayarkan, mengisi berita transaksi tersebut, memilih apakah instruksi transaksi akan langsung dilaksanakan atau dijadwalkan, dan memilih apakah pembayaran tersebut akan diatur menjadi pembayaran berulang.
-
Fitur pembayaran memiliki batas pembayaran minimum IDR 10.000 dan maksimum IDR 500.000.000 untuk transfer antar bank, serta maximum IDR 250.000.000 per transaksi untuk pembayaran melalui kartu kredit.
-
Sesuai dengan jumlah transaksi dan kemudian akan menentukan jaringan pembayaran yang digunakan, Pengguna akan mendapatkan estimasi berapa lama pembayaran tersebut akan sampai kepada penerima.
-
Fitur pembayaran akan memilih jaringan pembayaran tercepat sesuai dengan batas yang berlaku.
-
Pengguna dapat menyelesaikan instruksi tersebut dengan memasukan One Time Password (OTP), sebagai fitur keamanan untuk otorisasi transaksi, yang akan diterima melalui SMS di nomor handphone yang terdaftar pada akun tersebut.
-
Tunduk pada ketentuan batas transfer sesuai jaringan yang berlaku, jangka waktu transfer dapat terjadi secara real-time, sampai dengan maksimal H+1(hari kerja) sesuai dengan jumlah transfer, waktu cut-off yang berlaku dan jaringan pembayaran.
-
Platform Elevate memiliki hak untuk meminta dokumen pendukung untuk membantu proses verifikasi tujuan pembayaran.
2. Fitur Piutang
-
-
Pengguna Akun Elevate akan mendapatkan kemudahan akses pembukaan akun virtual DOKU beserta akun virtual bank lainnya (Bank Mandiri, BRI, Permata, CIMB, Danamon).
-
Fitur piutang bertujuan untuk mempermudah proses penagihan pembayaran pelanggan dari Pengguna Elevate. Pengguna bisa dengan mudah memilih untuk memberikan salah satu nomor akun virtual yang sesuai untuk pelanggannya, atau dapat memberikan seluruh pilihan akun virtual yang Pengguna miliki dalam Platform Elevate.
-
G. Pembayaran menggunakan Kartu Kredit
-
Pembayaran menggunakan Kartu Kredit dalam Platform Elevate mengikuti aturan pada masing-masing bank penerbit.
-
Anda memahami bahwa segala ketentuan terkait dengan Rewards yang Anda akan dapatkan atau peroleh dalam transaksi di dalam Platform Elevate, merupakan ketentuan dan diskresi bank penerbit Kartu Kredit Anda.
-
MSM tidak bertanggung jawab atas segala klaim, tuntutan, kerugian dan/atau kewajiban finansial yang akan timbul dalam penggunaan atau perolehan terkait dengan Rewards pada Kartu Kredit Anda.
-
Anda memahami, apabila terdapat keraguan dalam penggunaan dan/atau perolehan Rewards dalam Kartu Kredit Anda, Anda dapat menghubungi atau menanyakan pada bank penerbit secara langsung.
-
-
Menjadwalkan pembayaran menggunakan Layanan Elevate
-
Anda dapat memilih untuk melakukan pembayaran satu kali atau menjadwalkan pembayaran berulang menggunakan Platform Elevate.
-
Anda telah membaca, memahami dan menyetujui bahwa dalam hal pembayaran digunakan dengan penjadwalan berulang, maka Anda telah menyepakati setiap aturan dan tata cara yang berkaitan dengan proses penjadwalan berulang tersebut. Apabila Anda ingin mematikan dan/atau mengubah metode Penjadwalan berulang silahkan membaca link berikut https://support.elevateforbusiness.id/id/articles/9285189-bagaimana-cara-mengelola-atau-mengubah-pembayaran-terjadwal-atau-berulang-bisakah-saya-menjadwal-ulang-pembayaran-terjadwal-ke-tanggal-atau-waktu-lain
-
-
Memberikan otorisasi kepada MSM untuk membebankan Kartu Kredit Anda
-
Ketika Anda menjadwalkan pembayaran satu kali (baik itu Pembayaran Pra-Jadwal atau bukan), Anda memberi wewenang kepada kami, pada Tanggal Pembayaran Dibebankan, untuk membebankan Jumlah Pembayaran dan Biaya, seperti yang ditampilkan kepada Anda di halaman pembuatan pembayaran, dari Kartu Kredit yang Anda pilih.
-
Ketika Anda menjadwalkan pembayaran berulang, Anda memberi wewenang kepada kami, pada setiap Tanggal Pembayaran Dibebankan, untuk membebankan Jumlah Pembayaran dan Biaya yang terkait dari Kartu Kredit yang Anda pilih secara berulang seperti yang ditetapkan di halaman pembuatan pembayaran, sampai Anda memilih untuk menangguhkan atau membatalkan pembayaran berulang tersebut sesuai dengan tata cara pada https://support.elevateforbusiness.id/id/articles/9285189-bagaimana-cara-mengelola-atau-mengubah-pembayaran-terjadwal-atau-berulang-bisakah-saya-menjadwal-ulang-pembayaran-terjadwal-ke-tanggal-atau-waktu-lain
-
-
Informasi tambahan untuk memungkinkan Elevate melakukan pembayaran
-
Ketika Anda menjadwalkan pembayaran menggunakan Layanan Elevate, Anda harus memberikan informasi apa pun yang kami minta. Jika kami kemudian memerlukan informasi tambahan dan/atau dokumen pendukung untuk alasan operasional atau kepatuhan (misalnya, untuk mengidentifikasi pembayaran dengan pasti dan/atau merekonsiliasinya), Anda harus memberikan informasi ini dengan cara atau dalam format yang kami minta untuk memungkinkan kami memproses pembayaran.
-
MSM berhak untuk menunda atau membatalkan pembayaran apa pun yang mana informasi tambahan dan/atau dokumen pendukung belum disediakan.
-
Jika, kapan saja, berdasarkan penilaian dan analisa tim kami pembayaran Anda melalui layanan Elevate tidak dapat kami proses, termasuk jika Anda tidak mematuhi Ketentuan ini, jika kami secara wajar percaya bahwa suatu transaksi mencurigakan atau penipuan, atau untuk alasan lain apa pun, kami berhak untuk menunda atau membatalkan pembayaran, dan mengembalikan Jumlah Pembayaran ke Kartu Kredit yang Anda pilih.
-
-
Pengingat Pembayaran Pra-Jadwal
-
Setiap kali pembayaran adalah Pembayaran Pra-Jadwal, kami akan berupaya keras untuk mengirimkan SMS pengingat kepada Anda ke nomor yang Anda pilih sebelum Tanggal Pembayaran Dibebankan.
-
MSM tidak bertanggung jawab atas biaya yang dikenakan oleh penyedia layanan Anda terkait penerimaan pesan SMS. Anda dapat membatalkan atau mengubah Pembayaran Pra-Jadwal Anda maksimal 1 hari kerja sebelum Tanggal Pembayaran sebelum Tanggal Pembayaran Dibebankan dengan masuk ke Platform Elevate menggunakan ID Pengguna Elevate Anda. Kami tidak bertanggung jawab jika karena alasan apapun Anda tidak menerima SMS tersebut untuk Pembayaran Pra-Jadwal.
-
-
Biaya Layanan Elevate
-
Biaya Layanan Elevate yang harus dibayar dan tidak dapat dikembalikan Setiap kali MSM melakukan pembayaran untuk Anda, MSM akan membebankan Biaya Layanan Elevate yang ditampilkan di halaman konfirmasi pembayaran di Situs Web. Biaya Layanan Elevate tidak dapat dikembalikan. Biaya Layanan Elevate tidak termasuk Pajak Penjualan, yang harus Anda bayar atas barang kena pajak.
-
Menghitung Biaya Layanan Elevate dan penerimaan Anda atasnya Ketika Anda menjadwalkan pembayaran untuk dilakukan menggunakan Layanan Elevate, kami akan menghitung jumlah Biaya Layanan Elevate dan menampilkannya kepada Anda. Anda akan memiliki opsi untuk tidak melanjutkan untuk menjadwalkan pembayaran jika Anda tidak setuju dengan pembayaran Biaya Layanan Elevate untuk pembayaran tersebut.
-
Pernyataan pada Laporan Kartu Kredit Anda Jumlah yang muncul pada laporan Kartu Kredit Anda akan merupakan gabungan dari Jumlah Pembayaran Anda dan Biaya Layanan Elevate sebagaimana diterima oleh Anda saat menjadwalkan pembayaran, dan deskripsinya adalah ‘Elevate’
-
Kenaikan biaya : Kami dapat menaikkan Biaya Layanan Elevate dengan memberikan pemberitahuan setidaknya 30 hari kerja sebelumnya. Jika Anda tidak ingin membayar Biaya Layanan Elevate yang meningkat, Anda dapat mengakhiri Ketentuan ini dan hak Anda untuk mengakses dan menggunakan Layanan Elevate dengan pemberitahuan setidaknya 10 hari kerja sebelumnya, asalkan pemberitahuan tersebut diterima oleh kami sebelum tanggal efektif kenaikan Biaya Layanan Elevate. Jika Anda tidak mengakhiri Ketentuan ini dan hak Anda untuk mengakses dan menggunakan Layanan Elevate sesuai dengan klausul ini, Anda dianggap telah menerima kenaikan Biaya Layanan Elevate tersebut.
-
-
Tanggung jawab atas pembayaran yang dilakukan menggunakan Layanan Elevate
-
Berdasarkan Ketentuan ini, Anda mengakui dan setuju bahwa kami hanya bertanggung jawab untuk melakukan pembayaran yang Anda instruksikan kepada kami. Kami akan berusaha secara wajar untuk menyediakan Layanan Elevate sesuai dengan Ketentuan ini dan hukum serta peraturan di Indonesia, dengan menggunakan keterampilan, kehati-hatian, dan ketelitian yang wajar, serta menggunakan personel yang terampil, berpengalaman, dan berkualifikasi.
-
Selain SMS yang dijelaskan dalam klausul G.5. untuk Pembayaran Pra-Jadwal, kami akan berusaha secara wajar untuk mengirimkan email konfirmasi kepada Anda setelah kami membebankan Kartu Kredit Anda.
-
Anda harus segera memberi tahu kami jika Anda merasa bahwa kami telah melakukan kesalahan dalam membebankan Kartu Kredit—misalnya, jika Anda merasa bahwa biaya pada kartu Anda tidak sesuai dengan instruksi Anda. Kami akan segera menyelidiki situasi tersebut dan merespons klaim Anda secara tertulis secepat mungkin, dan dalam hal apapun, dalam waktu 5 hari kerja setelah menerima pemberitahuan dari Anda.
-
-
Finalitas Pembayaran
-
Tidak Ada Hak untuk Pengembalian Jumlah Pembayaran dan Biaya termasuk mengajukan chargeback melalui bank penerbit kartu kredit. Anda bertanggung jawab untuk setiap data dan informasi yang Anda berikan dalam Platform Elevate termasuk data pribadi serta data finansial Anda. Anda setuju, sepakat dan memahami untuk melepaskan hak apa pun, dan mengakui bahwa Anda tidak akan, memperoleh atau mencoba untuk memperoleh pengembalian dana atau chargeback dari penerbit Kartu Kredit Anda untuk Jumlah Pembayaran dan Biaya Elevate yang dilakukan menggunakan Layanan Elevate, termasuk tetapi tidak terbatas pada ketika:
-
Informasi Penerima yang Anda berikan kepada kami salah;
-
Anda memiliki perselisihan atau sengketa dengan Penerima—misalnya, terkait barang dan/atau jasa atau klaim lain yang Anda ajukan terhadap Penerima bahwa mereka tidak berhak menerima seluruh, atau sebagian dari Jumlah Pembayaran;
-
Anda memilih Kartu Kredit yang salah untuk pembayaran tertentu;
-
Anda mengatur pembayaran duplikat secara tidak sengaja dan MSM memproses ini berdasarkan instruksi Anda; atau
-
Anda gagal membatalkan atau mengubah rincian Pembayaran Pra-Jadwal.
-
-
-
Tidak Ada Hak untuk Pengembalian Dana dari MSM
-
Kami bertindak sebagai perantara bagi pengguna Layanan Elevate (termasuk Pengguna Akhir, Pembayar, dan Penerima) untuk bertransaksi dan bukan merupakan pihak dalam perjanjian apa pun untuk membeli, menjual, atau menyediakan barang atau jasa yang dibayar menggunakan Layanan Elevate. Setiap kontrak antara pengguna Elevate sehubungan dengan barang atau jasa apa pun yang disediakan oleh Penerima, atau sehubungan dengan kewajiban pembayaran antara Pembayar dan Penerima, terpisah dari Ketentuan ini dan sepenuhnya merupakan tanggung jawab dari Tamu, Pembayar, dan Penerima terkait. Anda tetap bertanggung jawab sepenuhnya untuk memenuhi semua kewajiban Anda terhadap Penerima tepat waktu dan sepenuhnya (baik berdasarkan kontrak atau hukum).
-
Setiap interaksi antara Anda dan pengguna Layanan Elevate, termasuk perjanjian apa pun yang dibuat antara Anda dan pengguna Layanan Elevate lainnya, adalah masalah yang sepenuhnya antara Anda dan mereka saja. Selain kewajiban kami yang tercantum dalam Ketentuan ini, kami tidak bertanggung jawab kepada Anda atas kegagalan pengguna Layanan Elevate untuk mematuhi Ketentuan ini atau kewajiban hukum lainnya. Ketika Anda menggunakan Layanan Elevate untuk melakukan pembayaran, Anda tidak memiliki hak untuk meminta kami mengembalikan pembayaran tersebut dan Anda tidak memiliki hak untuk pengembalian Biaya terkait dengan pembayaran tersebut.
-
Anda dapat mengajukan permintaan pengembalian dana langsung kepada Penerima terkait. Jika Penerima menyetujui pengembalian dana, silakan untuk memproses sesuai dengan kesepakatan yang telah disetujui antara Anda dengan Penerima terkait. Perlu kami tekankan bahwa kami bertindak sebagai perantara bagi pengguna Layanan Elevate (termasuk Pengguna Akhir, Pembayar, dan Penerima) untuk bertransaksi dan bukan merupakan pihak dalam perjanjian apa pun untuk membeli, menjual, atau menyediakan barang atau jasa yang dibayar menggunakan Layanan Elevate.
-
-
Upaya Hukum yang Tersedia bagi Elevate
-
Anda memahami, mengakui dan menyepakati bahwa dalam terjadi sesuatu yang termasuk dalam poin 8 dan 9 di dalam Syarat dan Ketentuan ini yang mana hal tersebut dapat mengakibatkan kerugian bagi MSM yang mungkin tidak dapat dikompensasi secara memadai dengan pembayaran ganti rugi, dan kami berhak atas pemulihan yang setara, termasuk menegakkan hak-hak kami melalui pelaksanaan kinerja spesifik atau proses perintah pengadilan.
-
Apabila terdapat permasalahan hukum yang timbul dalam penggunaan transaksi pada Platform Elevate, maka MSM dan Anda sepakat untuk dapat menyelesaikan permasalahan pada Pengadilan Negeri Jakarta Barat.
-
-
Bagaimana MSM Melindungi Uang Anda
-
Ketika kami memproses pembayaran, jika Partner berlisensi kami tidak menyelesaikan Jumlah Pembayaran secara langsung ke akun Penerima, mungkin ada jeda waktu antara saat kami menerima jumlah pembayaran dengan memperoleh dari metode pembayaran yang Anda pilih dan saat kami melakukan pembayaran kepada Penerima. Ini memungkinkan kami untuk menyelesaikan verifikasi operasional dan kepatuhan serta menyelesaikan proses pembayaran. Dalam hal apapun, kami akan menyimpan semua jumlah yang kami peroleh dari metode pembayaran yang Anda pilih di rekening yang dipegang dengan bank berlisensi lokal (Rekening Terpisah) yang dipisahkan dari rekening bank yang kami gunakan untuk biaya operasional perusahaan. Kami kemudian akan mentransfer Jumlah Pembayaran ke Penerima dari Rekening Terpisah tersebut.
-
Kami memegang semua dana di Rekening Terpisah sebagai pemegang amanah untuk Anda dan pengguna Layanan Elevate lainnya. Kami akan menggunakannya hanya untuk melakukan pembayaran yang dijadwalkan oleh Anda dan pengguna lainnya, dan bukan untuk tujuan korporasi lainnya. Namun, dana di Rekening Terpisah disimpan dalam jangka waktu 1 hari kerja, tidak termasuk Biaya Elevate dan digabungkan dengan dana dari Pengguna Elevate lainnya.
-
Dalam hal terdapat kendala dalam pembayaran, maka dana tersebut dapat tersimpan lebih dari 1 hari kerja yang mana kendala tersebut akan diberitahukan kepada Pengguna terkait
-
H. Lain - Lain
-
Pengguna bertanggung jawab penuh atas keamanan dan kerahasiaan username dan password yang terdaftar pada Platform Elevate. Dalam hal tersebut MSM tidak bertanggung jawab atas segala akibat yang timbul atas kejadian kelalaian Pengguna tersebut.
-
Platform Elevate memiliki hak untuk membatasi akses Pengguna dan penggunaan Platform Elevate. Lebih lanjut, MSM berhak untuk mengubah, menangguhkan atau menghentikan aspek atau fitur apapun dari Platform Elevate atau Produk Pembayaran dan Piutang Elevate apapun kapan saja. Platform Elevate sesuai diskresinya, dapat melakukan termasuk namun tidak terbatas pada penghentian, penangguhan, pemblokiran Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, pembatalan transaksi, meminta pembayaran kembali dengan segera, menentukan biaya pemakaian fitur atau platform Elevate secara meluruh dan MSM berhak membekukan dan/atau nonaktifkan Akun Elevate apabila terdapat adanya indikasi kecurangan, penipuan, transaksi mencurigakan, pelanggaran Syarat dan Ketentuan Ini, serta syarat dan ketentuan umum dan Kebijakan Privasi Platform dan/atau pelanggaran peraturan perundang-undangan yang berlaku tanpa harus menjelaskan alasan mengenai tindakan tersebut
-
Penggunaan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate tunduk pada Syarat dan Ketentuan Ini, syarat dan ketentuan umum. Pengguna akan bertanggung jawab atas seluruh transaksi yang mungkin dibuat, atau dari pandangan kami, diberikan wewenang oleh Pengguna. Dengan menggunakan Akun Elevate dan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate, Pengguna dianggap telah menerima dan setuju untuk terikat dengan persyaratan - persyaratan yang ada dalam dokumen - dokumen sebagaimana dimaksud di atas. Jika Anda tidak setuju untuk terikat dengan ketentuan tersebut, Pengguna tidak boleh mengakses atau menggunakan Platform Elevate atau layanan apapun yang disediakan oleh Platform Elevate dalam kaitannya dengan Produk Pembayaran dan Piutang Elevate termasuk Akun Elevate.
-
Dengan disetujuinya penggunaan Produk Pembayaran dan Piutang oleh Pengguna maka Pengguna dengan ini sepakat dan setuju memberi wewenang kepada MSM dan Partner serta pihak penunjang terkait lainnya untuk memperoleh, menyimpan, menggunakan, mengungkapkan serta memproses informasi atau data pribadi miliknya dengan tujuan untuk pemanfaatan dan penggunaan Produk Piutang dan Pembayaran termasuk Akun Elevate yang disediakan oleh Platform Elevate dan oleh karenanya tunduk pada kebijakan privasi Platform Elevate yang dapat diakses pada website MSM.